Taman BMW Diklaim PT Buana, Apa Kabar Stadion Persija?

Sabtu, 18 Mei 2019 15:06 WIB

Seorang warga melintas di lahan Taman BMW di Kelurahan Papanggo, Kecamatan Tanjung Priok, Jakarta Utara, 4 Desember 2018. Tempo/Imam Hamdi

Menurut Edi, penerbitan dua sertifikat itu juga bertentangan dengan Keputusan Presiden Nomor 55 Tahun 1993 tentang Pengadaan Tanah bagi Pelaksanaan Pembangunan untuk Kepentingan Umum.

Dalam aturan itu disebutkan bahwa pembangunan untuk kepentingan umum, antara lain, meliputi jalan, saluran pembuangan air, waduk/bendungan, saluran irigasi, rumah sakit, bandar udara, dan sarana pendidikan. Sedangkan Badan Pengawas Pelaksanaan Pengembangan Lingkungan Sunter DKI menggunakan lahan untuk Taman BMW. "Prasarana umum taman kota tidak termasuk dalam pembangunan untuk kepentingan umum," kata hakim Edi.

Hingga saat ini, PT Jakarta Propertindo (Jakpro), sebagai pengembang Jakarta International Stadium, belum melakukan pembangunan fisik apapun di lahan sengketa itu. BUMD DKI itu baru sebatas melakukan soil test atau tes keadaan fisik tanah sebelum membangun fondasi.

Anies meletakkan batu pertama proyek stadion yang diklaim akan setara dengan Stadion Old Trafford di Kota Manchester, Inggris, itu pada 14 Maret lalu. Menurut Corporate Secretary PT Jakpro, Hani Sumarno, pembangunan fondasi stadion akan dimulai setelah Idul Fitri.

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan bersama Persija Legend dan The Jakmania sebelum melakukan pertandingan persahabatan di Taman BMW, Jakarta Utara, Kamis, 14 Maret 2019. TEMPO/M Julnis Firmansyah

“Sekitar akhir Juni mendatang,” kata dia. Saat ini, PT Jakpro tengah mempersiapkan administrasi tender sejumlah proyek di kawasan stadion itu. “Semuanya masih berjalan sesuai rencana.”

Kepala Biro Hukum DKI Jakarta, Yayan Yuhanah, mengatakan putusan PTUN Jakarta tak mengubah dan memberikan efek signifikan atas rencana pembangunan Jakarta International Stadium. Meski begitu, kata dia, sebagai tergugat intervensi, pemerintah DKI juga bersiap mengajukan permohonan banding ke PTTUN DKI Jakarta. “Pernyataan banding sudah disampaikan. Kami akan mengajukan banding,” kata dia.

Baca: Sengketa Lahan Taman BMW, DKI Ajukan Banding Intervensi

Kuasa hukum PT BPH, Damianus Renjaan, meminta pemerintah DKI Jakarta menghormati putusan PTUN Jakarta yang menggugurkan dua sertifikat hak pakai lahan di Taman BMW. PT BPH akan mengirimkan surat kepada Gubernur Anies dan meminta seluruh kegiatan pembangunan di atas lahan Taman BMW dihentikan. “Kami tak akan gentar. Kami akan ladeni ke mana pun (upaya hukum lanjutan atau lainnya). Kami yakin dengan fakta hukum yang kami punya,” kata Damianus.

YUSUF MANURUNG | GANGSAR PARIKESIT

Advertising
Advertising

Berita terkait

KPU DKI Pastikan Duet Anies-Ahok Tak Bisa Terwujud: Melanggar Undang-undang

3 jam lalu

KPU DKI Pastikan Duet Anies-Ahok Tak Bisa Terwujud: Melanggar Undang-undang

KPU Provinsi DKI Jakarta memastikan duet Anies Baswedan dengan Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok pada Pemilihan Kepala Daerah atau Pilkada DKI Jakarta 2024 tidak akan terwujud.

Baca Selengkapnya

Prabowo Bertekad Tak Akan Tinggalkan Masyarakat Aceh dan Sumbar, Kenapa?

7 jam lalu

Prabowo Bertekad Tak Akan Tinggalkan Masyarakat Aceh dan Sumbar, Kenapa?

Prabowo bertekad untuk menyejahterakan seluruh rakyat Indonesia, termasuk masyarakat di Aceh dan Sumbar.

Baca Selengkapnya

Kata Pengamat soal Kemungkinan Duet Anies-Ahok di Pilgub Jakarta

2 hari lalu

Kata Pengamat soal Kemungkinan Duet Anies-Ahok di Pilgub Jakarta

Nama Anies dan Ahok belakangan ramai disandingkan untuk berduet dalam laga pilkada 27 November mendatang. Apakah memungkinkan terjadi?

Baca Selengkapnya

Wacana Anies dan Ahok di Pilkada DKI Jakarta 2024, Menimbang Fase hingga Tanggapan Partai

2 hari lalu

Wacana Anies dan Ahok di Pilkada DKI Jakarta 2024, Menimbang Fase hingga Tanggapan Partai

Direktur Eksekutif Indonesia Political Review Ujang Komarudin menilai Anies dan Ahok sulit bersanding di Pilkada DKI Jakarta 2024

Baca Selengkapnya

Mungkinkah Duet Ahok-Anies Terjadi di Pilgub DKI Jakarta?

2 hari lalu

Mungkinkah Duet Ahok-Anies Terjadi di Pilgub DKI Jakarta?

Nama Ahok dan Anies disandingkan untuk maju di Pilgub DKI Jakarta. Mungkinkah duet Ahok-Anies bakal terjadi di Pilgub DKI?

Baca Selengkapnya

Anies Bicara Kemungkinan Duet dengan Ahok di Pilgub Jakarta

3 hari lalu

Anies Bicara Kemungkinan Duet dengan Ahok di Pilgub Jakarta

Anies mengaku banyak mendapat aspirasi dari warga untuk mendorong kembali dirinya mencalonkan diri di Pilgub Jakarta 2024.

Baca Selengkapnya

Sebelum Putuskan Maju, Anies Ingin Pastikan Pilkada Jakarta Bebas Intervensi

3 hari lalu

Sebelum Putuskan Maju, Anies Ingin Pastikan Pilkada Jakarta Bebas Intervensi

Anies mengaku banyak mendapat aspirasi dari warga untuk mendorong kembali dirinya mencalonkan diri di Pilgub Jakarta 2024.

Baca Selengkapnya

Soal Tawaran Jadi Menteri, Anies Baswedan: Wong Diundang Saja Tidak

3 hari lalu

Soal Tawaran Jadi Menteri, Anies Baswedan: Wong Diundang Saja Tidak

Anies mengatakan belum ada rencana bertemu Prabowo. Masih konsentrasi menata langkah ke depan.

Baca Selengkapnya

Ganjar Deklarasi Jadi Oposisi, Anies Sebut Tetap Berada di Jalan Perubahan

3 hari lalu

Ganjar Deklarasi Jadi Oposisi, Anies Sebut Tetap Berada di Jalan Perubahan

Anies mengatakan enggan mendahului sikap apakah bergabung atau tidak dengan pemerintahan Prabowo.

Baca Selengkapnya

Warga Datangi Kediaman Anies Baswedan di Acara Ulang Tahun

3 hari lalu

Warga Datangi Kediaman Anies Baswedan di Acara Ulang Tahun

Anies menggelar acara ulang tahun di kediamannya, Pendopo Anies Baswedan, dengan membawa jajanan dari luar.

Baca Selengkapnya