Di Balik Kecelakaan Tabrakan Maut Bus Transjakarta di Cawang

Reporter

Adam Prireza

Editor

Dwi Arjanto

Jumat, 29 Oktober 2021 20:34 WIB

Proses evakuasi sopir bus Transjakarta yang tewas tergencet akibat tabrakan di Jalan MT Haryono, Jakarta Timur, Senin, 25 Oktober 2021. Sumber Sudin Damkar Jakarta Timur

JAKARTA- Dadang, 41 tahun duduk di bangku belakang Bus Transjakarta bernomor lambung BMP-240 pada Senin pagi, 25 Oktober 2021.

Pria asal Garut itu merupakan salah satu dari 37 orang yang luka-luka akibat kecelakaan di Jalan MT Haryono yang melibatkan dua bus Transjakarta.

Pagi itu Dadang tengah dalam perjalanan menuju tempat kerjanya di Bekasi dari Pluit. Ia mengatakan mulanya kondisi bus nampak normal. Keanehan mulai ia rasakan sesaat sebelum bus yang ia tumpangi memasuki Halte Cawang Ciliwung, Jakarta Timur.

Dirinya melihat sopir bus berusaha mengerem lantaran di depannya ada bus Transjakarta bernomor lambung BMP-211 yang tengah berhenti.

"Kok sudah 300 meter sebelum halte, tapi bus tidak mengerem juga," ujar Dadang pada Selasa, 26 Oktober 2021.

Tabrakan pun tak terhindari. Dadang yang berada di bagian belakang bus terlempar ke depan. Ia kesulitan bangun lantaran merasa sakit pada bagian dada hingga susah bernapas. Mengalami luka di sekujur tubuhnya, Dadang berhasil keluar bus dari pintu yang bagian kacanya pecah akibat kecelakaan itu.

Ia melihat beberapa penumpang masih tergeletak di dalam bus yang ringsek bagian depannya, berharap ada pertolongan yang datang. Dadang bersama sejumlah penumpang yang luka-luka lainnya dievakuasi ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Budhi Asih, Jakarta Timur.

Advertising
Advertising

Saat kecelakaan, kecepatan bus BMP-240 tercatat 55,4 kilometer per jam, sememtara bus BMP-211 yang tertabrak terseret hingga 7 meter. Polisi pun menyatakan tak menemukan jejak roda yang mengindikasikan bus BMP-240 mengerem sebelum menabrak.

Tabrakan maut itu mengakibatkan sopir bus Transjakarta BMP-240 dan seorang penumpang meninggal dunia.

Kepala Divisi Sekretaris Korporasi dan Humas Transjakarta Angelina Betris mengatakan masih menunggu investigasi dari kepolisian perihal kecelakaan tersebut. "Kami belum bisa menyebut penyebab dan menunggu investigasi untuk mengetahui penyebab yang sebenarnya," ujar dia saat dihubungi Tempo pada Kamis, 28 Oktober 2021.

Meski begitu, Angelina memastikan kalau bus BMP-240 dalam keadaan layak jalan dan Siap Guna Operasi (SOP). Menurut dia, sebelum dan setelah bus beroperasi tim evaluasi dan pengendalian melakukan pengecekan secara menyeluruh, mulai dari mesin hingga interior luar dan dalam.

Angelina menyebut pihaknya akan melakukan beberapa langkah mitigasi supaya kejadian serupa tak terulang di kemudian hari. Salah satunya adalah mendorong pengecekan unit yang lebih intens untuk bagian yang berhubungan dengan keselamatan.

Sejumlah bagian yang ia maksud adalah kondisi ban, rem, dan perlengkapan keselamatan lainnya. Transjakarta juga akan meningkatkan pengecekan kesehatan pengemudi sebelum beroperasi.

Komisi B DPRD DKI telah memanggil Transjakarta pada Rabu, 27 Oktober 2021. Hasilnya, bus BMP-240 terakhir diperiksa pada 5 Oktober 2021. Saat itu, bus menjalani pemeriksaan menyeluruh daro segi mesin, bodi, kemudi, hingga kelistrikan. Oli mesin dan filter oli bus tersebut juga diganti.

Selanjutnya: Sang sopir diketahui memiliki SIM B2 Umum dan sertifikasi pengemudi....
<!--more-->

Berita terkait

Pengemudi Ojol Gerebek Lapak Tambal Ban yang Diduga Sebar Ranjau Paku

5 jam lalu

Pengemudi Ojol Gerebek Lapak Tambal Ban yang Diduga Sebar Ranjau Paku

Sekelompok ojek online (ojol) menggerebek lapak tambal ban karena diduga telah menebar ranjau paku di sekitar area usahanya

Baca Selengkapnya

Proyek Masjid Al Barkah Cakung Mangkrak, Pengurus akan Seret Kontraktor ke Polisi

1 hari lalu

Proyek Masjid Al Barkah Cakung Mangkrak, Pengurus akan Seret Kontraktor ke Polisi

Proyek pembangunan Masjid Al Barkah di Cakung, Jakarta Timur, senilai Rp9,75 miliar mangkrak.

Baca Selengkapnya

Warga Rawamangun Pergoki Pelaku Ganjal ATM saat Kartu Korban yang Dicuri Terjatuh

1 hari lalu

Warga Rawamangun Pergoki Pelaku Ganjal ATM saat Kartu Korban yang Dicuri Terjatuh

Seorang pelaku pencurian dengan modus ganjal ATM ditangkap. Di dalam tasnya ada 50 lebih kartu ATM

Baca Selengkapnya

Angkot Ugal-Ugalan Tabrak Motor, Penumpang Ojol Terseret

1 hari lalu

Angkot Ugal-Ugalan Tabrak Motor, Penumpang Ojol Terseret

Sebuah angkot 06A jurusan Jatinegara-Gandaria menabrak ojek online (Ojol) dan penumpangnya yang tengah berhenti di Jalan Raya Bogor, Ciracas, Jaktim

Baca Selengkapnya

Duduk Perkara Proyek Masjid Al Barkah di Cakung Mangkrak dan Dugaan Dana Dibawa Kabur

1 hari lalu

Duduk Perkara Proyek Masjid Al Barkah di Cakung Mangkrak dan Dugaan Dana Dibawa Kabur

Proyek pembangunan Masjid Al Barkah di Cakung Timur senilai Rp9,7 miliar mangkrak sejak 2022.

Baca Selengkapnya

Pembangunan Masjid Al Barkah Mangkrak, Ahli Waris Beda Pendapat Soal Cara Ganti Rugi

2 hari lalu

Pembangunan Masjid Al Barkah Mangkrak, Ahli Waris Beda Pendapat Soal Cara Ganti Rugi

Masjid Al Barkah tergusur karena terkena proyek. Ada ahli waris yang inginnya model terima kunci ada yang minta ganti rugi uang.

Baca Selengkapnya

Warga Sebut Ada Bagi-bagi Uang ke Pengurus Masjid di Balik Mangkraknya Pembangunan Masjid Al Barkah

2 hari lalu

Warga Sebut Ada Bagi-bagi Uang ke Pengurus Masjid di Balik Mangkraknya Pembangunan Masjid Al Barkah

Tempo telah menanyakan soal kabar bagi-bagi uang itu ke ketua dan bendahara pengurus Masjid Al Barkah Cakung Jakarta Timur.

Baca Selengkapnya

Beda Versi Ketua dan Bendahara Masjid Al Barkah Cakung Soal Jumlah Duit yang Disetorkan ke Kontraktor

2 hari lalu

Beda Versi Ketua dan Bendahara Masjid Al Barkah Cakung Soal Jumlah Duit yang Disetorkan ke Kontraktor

Pembangunan Masjid Al Barkah di Cakung Jakarta Timur Mangkrak. Ada dugaan uang pembangunan dilarikan kontraktor.

Baca Selengkapnya

KA Pandalungan Tabrak Mobil di Pasuruan, PT KAI: Pengguna Jalan Harus Dahulukan Kereta

4 hari lalu

KA Pandalungan Tabrak Mobil di Pasuruan, PT KAI: Pengguna Jalan Harus Dahulukan Kereta

Kereta Api (KA) Pandalungan relasi Gambir-Jember terlibat kecelakaan lalu lintas dengan mobil di Pasuruan, Jawa Timur, Selasa, 7 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Cerita Warga tentang Kontraktor Pembangunan Masjid Al Barkah Jakarta Timur yang Mangkrak: Punya Banyak Utang

4 hari lalu

Cerita Warga tentang Kontraktor Pembangunan Masjid Al Barkah Jakarta Timur yang Mangkrak: Punya Banyak Utang

Ahsan Hariri, kontraktor pembangunan gedung baru Masjid Al Barkah di Cakung, Jakarta Timur, dikabarkan puunya banyak utang.

Baca Selengkapnya