Ratusan Gempa Besar Bayangi Aceh

Reporter

Editor

Kamis, 8 Desember 2016 08:12 WIB

Warga bersama tim Basarnas dibantu aparat TNI/Polri mencari korban yang tertimbun bangunan pasar Mereudu yang roboh akibat bencana gempa di Mereudu, Pidie Jaya, Aceh, 7 Desember 2016. ANTARA/Irwansyah Putra

TEMPO.CO, Bandung - Sesar Samalanga-Sipopok yang menyebabkan gempa di Kabupaten Pidie Jaya pada Rabu pagi, 7 Desember 2016, tak hanya mengagetkan warga setempat, tapi juga para peneliti gempa. Musababnya, sesar ini sebelumnya bisa dikatakan “luput” dari pantauan. "Belum ada studi komprehensif tentang karakteristiknya, jadi aktivitas sesar ini tidak terprediksi," ujar peneliti geodesi deformasi batuan dari Institut Teknologi Bandung, Irwan Meilano.

Sebenarnya sesar ini pernah menimbulkan gempa pada 1967. Kala itu, gempa yang dihasilkan berkekuatan magnitudo 6,1. "Ini repot. Gempa berulang, tapi kita tak bisa memprediksinya," kata Kepala Bidang Informasi Gempa Bumi dan Peringatan Tsunami Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Daryono.

Sesar Samalanga-Sipopok termasuk kategori sesar mendatar atau lempeng yang bergerak secara horizontal. Gesekan kedua lempeng bumi menyebabkan gempa dengan panjang bidang mencapai 30 kilometer.

Lindu besar yang terjadi pada pukul 05.03 itu pun meluluhlantakkan ratusan bangunan dan membelah jalan utama di Pidie Jaya. Getaran episentrum gempa di kedalaman 15 kilometer bahkan mencapai Kota Banda Aceh yang berjarak lebih dari 100 kilometer.

Tak hanya sesar Samalanga-Sipopok, menurut Nugroho Dwi Hananto, peneliti geofisika dan geologi Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia, ada ratusan sesar lokal lain di Aceh yang belum teridentifikasi. “Selama ini perhatian para peneliti baru ke patahan Sumatera,” tutur dia.

Patahan Sumatera merupakan sesar paling aktif di Indonesia yang memanjang dari Aceh hingga Lampung. Sesar ini memiliki segmen-segmen kecil yang disebut sesar lokal. Potensi gempa sesar Sumatera beragam, dari kecil hingga magnitudo besar. Adapun potensi gempa sesar lokal yang belum teridentifikasi bisa mencapai kekuatan magnitudo 7. Selain di Pidie Jaya, ada juga patahan Lhokseumawe yang selama ini belum diketahui aktivitasnya.

Kepala Sub-Bidang Mitigasi Gempa Bumi dan Tsunami Wilayah Barat PVMBG, Sri Hidayati, mengatakan keberadaan sesar lokal sebetulnya bisa diketahui dari morfologi permukaan dengan melihat citra satelit suatu daerah. “Kalau geologi bisa melihat dari kelurusan morfologinya,” kata dia. Hanya, memang sulit meneliti karakteristik sesar.

Tak hanya mengejutkan, gempa Pidie Jaya juga mematikan. Jenis batuan yang ada bukan batuan kompak. Hal ini, kata Kepala Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral, Kasbani, membuat getaran terasa jauh lebih besar ketimbang daerah yang batuannya kompak. Kedalaman gempa juga relatif dangkal. “Skala guncangan gempa mungkin lebih dari skala VI,” ucap Kasbani. Daya rusak gempa semakin kentara lantaran bangunan yang berdiri tak memenuhi standar gempa.

Setelah gempa, Kasbani langsung mengirimkan tim untuk memeriksa lokasi yang terkena dampak gempa untuk melihat surface rupture atau retakan permukaan. Tujuannya, melihat perkembangan sesar pada masa mendatang. “Agar ke depannya gempa sesar lokal bisa diprediksi,” ujar dia. Kasbani meminta agar warga mewaspadai gempa susulan yang biasanya selalu mengikuti gempa utama.

ANWAR SISWADI, AHMAD FIKRI (BANDUNG), MAYA AYU PUSPITASARI (JAKARTA)

Berita lainnya:

Jokowi Datang, Pengusaha Asing Ini Naik Kursi, Ada Apa?
Ridwan Kamil Sesalkan Intimidasi dalam Ibadah Kebaktian di Sabuga
Susunan Pemain Timnas Indonesia Vs Vietnam, Evan Dimas Cadangan

Berita terkait

BPBD Kabupaten Bandung Telusuri Informasi Kerusakan Akibat Gempa Bumi M4,2 dari Sesar Garsela

1 hari lalu

BPBD Kabupaten Bandung Telusuri Informasi Kerusakan Akibat Gempa Bumi M4,2 dari Sesar Garsela

Gempa bumi M4,2 mengguncang Kabupaten Bandung dan Kabupaten Garut. BPBD Kabupaten Bandung mengecek informasi kerusakan akibat gempa.

Baca Selengkapnya

Gempa Magnitudo 4,2 di Kabupaten Bandung Diikuti Dua Lindu Susulan

1 hari lalu

Gempa Magnitudo 4,2 di Kabupaten Bandung Diikuti Dua Lindu Susulan

BMKG melaporkan gempa berkekuatan M4,2 di Kabupaten Bandung. Ditengarai akibat aktivitas Sesar Garut Selatan. Tidak ada laporan kerusakan.

Baca Selengkapnya

Gempa Bumi M5,5 Mengguncang Wilayah Maluku Utara, Terasa di Halmahera Barat dan Ternate

1 hari lalu

Gempa Bumi M5,5 Mengguncang Wilayah Maluku Utara, Terasa di Halmahera Barat dan Ternate

BMKG mencatat kejadian gempa bumi dengan kekuatan M5,5 di wilayah Maluku Utara. Pusat gempa di laut, dipicu deformasi batuan Lempeng Laut Maluku.

Baca Selengkapnya

Intensitas Gempa di Jawa Barat Tinggi, BMKG Minta Masyarakat Adaptif dan Proaktif Mitigasi Bencana

2 hari lalu

Intensitas Gempa di Jawa Barat Tinggi, BMKG Minta Masyarakat Adaptif dan Proaktif Mitigasi Bencana

Wilayah Garut, Cianjur, Tasikmalaya, Pangandaran dan Sukabumi memiliki sejarah kejadian gempa bumi yang sering terulang sejak tahun 1844.

Baca Selengkapnya

Rekomendasi 20 Destinasi Wisata Garut, Termasuk Candi Cangkuang dan Leuwi Jurig

2 hari lalu

Rekomendasi 20 Destinasi Wisata Garut, Termasuk Candi Cangkuang dan Leuwi Jurig

Garut alami gempa bumi belum lama ini. Daerah ini memiliki beragam destinasi wisata unggulan, antara lain Candi Cangkuang hingga Pantai Cijeruk.

Baca Selengkapnya

BMKG Minta Warga Waspada 5 Potensi Bencana Susulan Akibat Gempa Bumi

2 hari lalu

BMKG Minta Warga Waspada 5 Potensi Bencana Susulan Akibat Gempa Bumi

Gempa bumi seperti yang terjadi di Garut, menurut BMKG sering disusul dengan bencana lainnya seperti tanah longsor, pohon tumbang, bahkan tsunami.

Baca Selengkapnya

Cerita Korban Gempa Garut Bertahan di Rumahnya yang Rawan Roboh

3 hari lalu

Cerita Korban Gempa Garut Bertahan di Rumahnya yang Rawan Roboh

Korban gempa Garut bertahan di rumah mereka yang rawan roboh karena tidak ada tempat pengungsian.

Baca Selengkapnya

Gempa M 6,5 di Garut, Begini Penjelasan Lengkap Badan Geologi ESDM

4 hari lalu

Gempa M 6,5 di Garut, Begini Penjelasan Lengkap Badan Geologi ESDM

Badan Geologi ESDM membeberkan analisis tentang gempa bumi berkekuatan 6,2 magnitudo pada Sabtu malam, 27 April 2024.

Baca Selengkapnya

Gempa M6,2 di Kabupaten Garut Rusak Sejumlah Bangunan

4 hari lalu

Gempa M6,2 di Kabupaten Garut Rusak Sejumlah Bangunan

Sedikitnya empat orang luka-luka akibat gempa yang terjadi pada Sabtu malam ini.

Baca Selengkapnya

Gempa Tektonik M5.2 di Laut Banda, Terasa Sampai Maluku Tenggara

5 hari lalu

Gempa Tektonik M5.2 di Laut Banda, Terasa Sampai Maluku Tenggara

Gempa bumi yang terjadi merupakan jenis gempa bumi menengah akibat adanya aktivitas intra-slab subduksi banda.

Baca Selengkapnya